Promosikan Destinasi, Pemkab Kukar Gelar Gowes Ceria Wisata

destinasi gowes

Kukar, reviewsatu.com – Pemerintah Kabupaten melalui Dinas Pariwisata Kabupaten Kutai Kartanegara (Dispar Kukar) terus berupaya membuat terobosan baru untuk mempromosikan destinasi wisata di Kukar. Salah satu cara yang dilakukan yakni dengan kegiatan Gowes Ceria Wisata.

Acara Gowes Ceria Wisata itu digelar di Lapangan Parkir Stadion Rondong Demang Tenggarong, pada Minggu (18/9/2022), dan hadiri langsung oleh perwakilan Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) yakni Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar Sunggono serta ratusan pesepeda. Guna memeriahkan Gowes kali ini juga dimeriahkan dengan berbagai doorprize.

Mulainya acara ditandai dengan pengangkatan bendera start yang dilakukan oleh Sekda Kukar Sunggono.

“Atas nama pemerintah daerah menyampaikan penghargaan ke jajaran panitia penyelenggaran, peserta serta seluruh pihak yang telah mampu bersinergi dan berkolaborasi hingga terlaksananya Gowes Wisata dalam rangka Festival Kota Raja,” ucap Sunggono dalam sambutannya.

Baca Juga  Disdik Kutim Ajak Orang Tua Pintar Bacakan Dongeng untuk Anak

Sunggono menyebutkan, bahwa kegiatan tersebut merupakan komitmen serta partisipasi dati warga guna merealisasikan capaian program kerja di bidang pembangunan wisata. Sekaligus juga mendorong agar pemerintah daerah dan masyarakat dapat bersinergi melakukan kegiatan yang bersifat kolaboratif dalam rangka mewujudkan kutai kartanegara yang sejahtera dan berbahagia.

“Momentum ini juga sebagai bagian dari promosi daerah semakin meningkat, sehingga dampak dari kegiatan mampu meningkatkan ekonomi kemasyarakatan pasca pandemi covid19,” ungkapnya.

Sunggono juga mengatakan, melalui Festival Kota Raja dapat memberikan inspirasi bersama untuk menghadirkan beragam agenda kegiatan didaerah dari semua aspek, mulai dari seni dan budaya, IPTEK , termasuk olah raga dan lain-lainnya yang di wadahi dalam agenda besar event Pariwisata tahunan didaerah.

“Diharapkan setiap waktu dapat dijadikan penyemangat bagi kita, agar kerja keras yang dilakukan, dapat di didesign dalam sebuah aktivitas yang sinergis, terintegrasi dan kolaboratif,” jelas Sunggono.

Baca Juga  Pelantikan KeKraf Kecamatan Terus Dikebut

“Sehingga mampu menghadirkan transformasi aksi dan kualitas produk layanan dan hiburan bagi masyarakat yang lebih dinamis dan bernilai tinggi serta mampu adaptif dalam merespon dan menghadapi Perubahan zaman dengan berbagai tantangan dan hambatan serta peluang dan harapan saat ini dan dimasa mendatang,” sambungnya.

Dirinya pun mengajak seluruh lapisan masyarakat dan pemerintahan untuk dapat berkolaborasi menghadirkan gerakan Kutai kartanegara Sehat.

“Kita buktikan bahwa kabupaten kutai kartanegara mampu bergerak searah mewujudkan Kutai kartanegara yang sejahtera dan berbahagia,” pungkasnya.

Diketahui, rute gowes wisata kali ini meliputi Stadion Rondong demang (Star) menuju Musium Kayu, Anggana, Long Apari, Ahmad Dahlan, Sukmawira, AM Sangaji, Awang Long Senopati. Kemudian Pangeran Diponegoro, Tepian Pandan, Mayjend Panjaitan, Teratai, finish di Stadion Rondong Demang, Tenggarong. (Jat/Adv/Kominfo Kukar)