PemDes Gunung Sari Kebanjiran CSR dari Berbagai Perusahaan

Kades Gunung Sari, Herman.

Kukar, reviewsatu.com – Banyaknya perusahaan yang berada di kawasan Desa Gunung Sari, Kecamatan Tabang hingga kini terbukti cukup membantu terhadap perkembangan desa, mulai dari bantuan infrastruktur, pendidikan, kesehatan, serta perekonomian warga.

Bahkan Desa Gunung Sari juga banyak menerima bantuan Corporate Social Responsibility (CSR), yang diberikan oleh perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Desa Gunung Sari.

Hal itu juga dibenarkan oleh Kepala Desa (Kades) Gunung Sari, Herman saat dikonfirmasi awak media Minggu (25/6/2023).

Ia mengatakan bahwa setidaknya ada 3 perusahaan yang aktif memberikan bantuan bagi desanya. Yaitu PT Bayan Grup, PT Guruh Putra Bersama (GPB) dan PT Rea Kaltim.

“Alhamdulillah, kami mengucapkan apresiasi dan terimakasih yang setinggi-tingginya, pada perusahaan yang berada di ruang lingkup kerja, diwilayah administrasi Desa Gunung Sari. Karena telah banyak berkontribusi dalam mengembangkan desa kami dari segala sektor,” ucap Herman.

Lanjutnya, desanya juga kerap menerima bantuan untuk pembinaan keagamaan. Ia mengatakan, bahwa Masjid di Desa Gunung Sari menerima bantuan dana hingga ratusan juta rupiah untuk dana perawatan Masjid dan juga majelis.

“Ada juga bantuan bus sekolah, kurang lebih Rp 1 miliar bantuan dari Bayan Grup. Untuk bus antar jemput anak sekolah,” pungkasnya. (adv/jat/boy)